Meraih Pekerjaan Impian Bersama SMK
Sekarang sudah memasuki Tahun Ajaran Baru. Meski pandemi masih melanda dunia, anak-anak tetap harus bersekolah. Meraih pendidikan dan mengasah kemampuannya sesuai dengan minat dan bakat yang dimiliki.
Terkadang anak-anak bertanya padaku tentang pilihan antara SMA dan SMK. Lalu, aku akan menanyakan ulang tentang keinginan mereka. Tujuan mereka bersekolah. Jika mereka menjawab ingin langsung melanjutkan kuliah, maka aku akan menyarankan mereka untuk bersekolah di SMA. Namun, kamu bisa pilih SMK, jika ingin langsung bekerja setelah sekolah.
Baca juga: Pengaruh Media Sosial dalam Pendidikan Anak
Meski nggak ada yang
menyangkal saat lulus SMA pun kamu bisa langsung bekerja, lulusan SMK memiliki
keunggulan kompetensi keahlian yang membuat lulusan dapat bersaing di pasar
kerja. Seorang anak dapat meraih
pekerjaan impian bersama SMK, karena keterampilan spesifik lulusan yang
dibutuhkan masyarakat, seperti keterampilan menjahit, plumbing, las, memperbaiki
motor dan mobil, dan lain-lain.
Siswa jurusan listrik sedang praktik di bengkel
Apa sih SMK itu?
Temanku siih bilang
padaku bahwa SMK itu erat dengan hobi. Sekolah menengah yang khusus untuk
melatih keterampilan siswa. Tujuannya
agar lulusan SMK dapat langsung bekerja. Jadi, anak-anak dilatih di bidang
keterampilan yang ia pilih dan sukai, misalnya: seorang anak yang hobi bikin
video, maka ia dapat mengambil program keahlian multimedia.
Siswa jurusan teknik kendaraan ringan sedang praktik di bengkel otomotif |
Program Keahlian SMK
Menurut pak Riyanto, kepala SMK BLK Bandar Lampung yang baru mengikuti acara MKKS Bandar Lampung, sekarang ada sekitar 25 SMK di Bandar Lampung. Dan, ada beberapa program keahlian yang bisa ditawarkan pada lulusan SMP.
Baca juga: Review Novel Kekasih Semusim
Dikutip dari laman Direktorat Pembinaan Sekolah Menengah dan Kejuruan (PSMK) Kementerian Pendidikan dan Kebudayan (Kemedikbud), ada 9 bidang keahlian di SMK, yaitu:
- Seni Industri Kreatif yang memiliki 5 program keahlian/jurusan, yaitu seni tari, seni pedalangan, seni teater, seni kerawitan, dan Seni Broadcasting dan film.
- Agribisnis Agroteknologi, memiliki 5 program keahlian/jurusan, yaitu: Agribisnis Pengolahan hasil pertanian, Teknik Pertanian, Kesehatan Hewan, Kehutanan, dan Agribisnis Tanaman.
- Kesehatan dan Pekerjaan Sosial, memiliki 4 program keahlian, yaitu: Pekerjaan sosial, kesehatan gigi, Keperawatan, dan Farmasi
- Pariwisata, memeiiki 4 program keahlian, yaitu: tata kecantikan, tata busana, kuliner, dan perhotelan dan jasa Pariwisata
- Bisnis Manajemen, memiliki 3 program keahlian, yaitu: Akutaansi dan keuangan, Bisnis dan Pemasaran, dan Manajemen Perkantoran.
- Teknologi dan Rekayasa, memiiki 12 program keahlian, yaitu: Teknik Elektronika, Teknik Ketenagalistrikan, Teknik Perkapalan, Teknik Tekstil, Teknik Pesawat Udara, Teknik Grafika, Teknik Otomotif, Teknik Mesin, Teknik Konstruksi Properti, Teknik Kimia, Teknik Industri, dan Instrumental Industri.
- Kemaritiman, memiliki 3 program keahlian, yaitu: Perikanan, Pengolahan Hasil Perikanan, dan Pelayaran Kapal Niaga
- Teknologi Informasi, memiliki 2 program, yaitu: Teknik Telekomunikasi, Teknik Komputer Informatika
- Energi Pertambangan, memiliki 2 program keahlian, yaitu: Geologi Pertambangan, Tank Perminyakan
Nah, setelah mengetahui program keahlian yang tersedia, lulusan SMP dapat memilih jurusan yang diinginkan sesuai dengan minatnya. Kalau dulu sih, jurusan yang paling diminati adalah jurusan Bisnis Manajemen. Sekarang, jurusan yang banyak diminati adalah Teknologi Rekayasa, Seni Industri Kreatif, dan Teknologi Informasi.
Baca juga: Review Buku Sang Alkemis
Untuk lulusan jurusan Teknik Instalasi Jaringan
Listrik dan Teknik Distribusi Listrik di SMK BLK Bandar Lampung saja,
perusahaan sudah memesan sebelum siswa lulus. Sayangnya, lulusan prodi ini
nggak sebanyak lulusan jurusan lain.
Penandatanganan MOU BKK SMK BLK Bandarlampung bersama dunia industri
BKK
(Bursa Kerja Khusus) SMK membantu lulusan SMK meraih pekerjaan impian
Sedangkan bagi lulusan yang belum mendapatkan
pekerjaan, alumni SMK bisa mencari peluang pekerjaan di BKK SMK (Bursa Kerja
Khusus). Lembaga yang dibentuk di Sekolah Menengah Kejuruan Negeri dan Swasta
ini merupakan unit pelaksana yang memberikan pelayanan dan informasi lowongan
kerja, pelaksana pemasaran, penyaluran dan penempatan tenaga kerja. BKK SMK
merupakan mitra Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi.
Gambar SMK BLK Bandarlampung sebelum pandemi. SMK BLK Bandarlampung merupakan salah satu SMK swasta terbesar di Bandarlampung
LSP (Lembaga Sertifikasi Profesi) SMK
Menurut data Kemendikbud tahun 2014, sebanyak 327 SMK telah menjadi Lembaga Sertifikasi Profesi Pihak Pertama (LSPPP). LSP adalah lembaga pelaksana kegiatan kompetensi kerja yang mendapatkan lisensi dari Badan Nasional Sertifikasi Nasional (BNSP). Perpanjangan waktu LSP adalah setiap 5 tahun.
Setiap peserta didik SMK wajib mengikuti Ujian Kompetensi Kelulusan (UKK) yang terdiri dari Teori Kejuruan dan Ujian Praktek Kejuruan. Setelah lulus UKK, siswa akan mendapatkan Sertifikat keahlian yang akan dikeluarkan oleh LSP yang diakui oleh Badan Nasional Sertifikasi Nasional (BNSP).
Untuk memperoleh sertifikat LSP nggak mudah, hingga baru beberapa SMK di Bandar Lampung yang memilikinya, yaitu: SMTI Bandar Lampung, SMKN 5 Bandar Lampung, SMKN 3 Bandar Lampung, SMKN 1 Bandar Lampung, SMKN 2 Bandar Lampung dan SMKS BLK Bandar Lampung. Itu pun belum tentu semua jurusan sudah bersertifikat LSP, misalnya saja di SMK BLK Bandar Lampung, baru 3 jurusan yang bersertifikat LSP, yaitu: jurusan kelistrikan, otomotif, dan MM.
SMK Pusat Keunggulan
SMK Pusat Keunggulan merupakan program pengembangan SMK dengan kompetensi keahlian tertentu dalam peningkatan kualitas dan kinerja yang diperkuat melalui kemitraan dan link and match (penyelarasan) dengan dunia usaha dan dunia kerja. Tujuannya adalah menjadikan SMK rujukan sebagai sekolah penggerak dan pusat peningkatan kualitas dan kinerja SMK lainnya.
SMK BLK Bandar Lampung
pada tahun 2021 ini baru saja sukses melewati seleksi sebagai kandidat SMK
Pusat Keunggulan. Harapannya dengan amanah ini, SMK BLK Bandar Lampung bisa
membantu masyarakat dalam menciptakan lulusan unggulan yang memiliki daya saing
di dunia usaha dan dunia industri. Memberi kontribusi bermakna pada masyarakat
Bandar Lampung dan sekitarnya.
Peluang Pekerjaan bagi Lulusan SMK
Memang sih, kalau kita mengecek data tertulis bahwa level pengangguran makin meningkat sejak pandemi tahun 2020. Namun, pekerjaan yang membutuhkan keterampilan fisik terbilang hampir nggak pernah sepi. Dan, itu merupakan peluang bagi lulusan SMK.
Sebut saja Doni, lulusan SMK jurusan listrik yang kini bekerja sebagai teknisi AC. Hampir setiap hari ia melayani beberapa panggilan untuk memperbaiki AC atau untuk sekedar mencuci AC. Doni juga punya langganan yang rutin memperbaiki AC.
Ada juga Prayoga, lulusan SMK yang memiliki bengkel motor. Setiap hari paling sedikit ia memperbaiki 15 motor. Belum lagi, beberapa langganan yang sekedar ingin ganti oli atau perbaikan ringan lain.
Aku juga memperhatikan lulusan MM atau TKJ yang memiliki usaha video shooting atau Wedding Organizer. Bahkan, mereka bisa bekerja sambil melanjutkan pendidikan. Keren, ya?! So, gimana denganmu, tim SMA atau SMK?
Menjadi Alumnus SMK akupun merasa bangga. Memang gak akan hawatir untuk masa depan. Bisa kerja bisa kuliah yang utama punya keahlian yang bisa digunakan.. SMK BISa.. aku bangga jadi salah satu alumnus SMK 😊
BalasHapusWah, hebat! Semangat mbak Desli. Sukses selalu ya!
HapusNah jadi ga perlu bingung ya, Mbak kalau ga lanjut ke SMA. Bisa pilih SMK yang dengan berbagai keunggulan yang pasti diperlukan bagi lulusannya. Nice info.
BalasHapusYa, mbak. Ada pilihan lain selain MA. Disesuaikan dengan minat anak��
HapusSMK tempat persiapan skill remaja lebih cepat ya. Kalau udah dibekali udah enak pas terjun ke dunia kerja. Bisa nyambi kuliah pula, wiih keren masuk SMK.
BalasHapusIya, mbak Naqi. Program vokasi sekarang lagi digiatkab untuk menciptakan lulusan terampil..
Hapus